Wartainspirasi.com, Kaur — Sore ini sekitar pukul 16:00 WIB sontak di heboh, pasalnya salah satu motor yang terparkir di dekat Kantor Pupr hilang. Motor tersebut dikabarkan milik salah satu honorer yang berkerja di Dinas PUPR Kaur.
Atas kejadian ini pegawai di Dinas PUPR mengecek layar CCTV dari pengamatan CCTV di duga motor tersebut di bawa maling, sehingga pihak Dinas langsung melaporkan atas peristiwa tersebut ke pihak Polres Kaur,
Salah satu pegawai Kantor Dinas PUPR bidang pengaira, membenarkan peristiwa adanya motor yang hilang milik seorang honorer di bidang SDA, di ketahui pemilik kendaraan motor yang hilang itu bernama Dwi stiawati, jenis motor yang di miliki korban yakni motor beat stret dengan Nopol BD 2369 WJ, dengan petunjuk CCTV banyak berharap agar pelakunya tertangkap,” sampai Ayub yang sehari-hari berkantor di Dinas PAM Kaur.
Pihak Kepolisian yang memeriksa rekaman CCTV telah mendapatkan tangkapan gambar ada dua orang pria yang di duga sebagai pelaku pencurian motor milik korban.
Dengan beredarnya informasi adanya kehilangan motor yang terparkir di Padang Kempas itu,bbeberapa nitizen mengomentari postingan di medsos berharap pelaku di temukan supaya tidak ada lagi korban kehilangan motor, apalagi motor di seputar perkantoran Padang Kempas terparkir ada banyak kendaraan yang terparkir tampa ada pengawasan dari pihak penjaga atau satpam, (Mj)