Wartainspirasi.com, Magetan – Upaya Pemerintah Kabupaten Magetan melalui Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Magetan dalam memotivasi para peternak kambing dan domba dalam mengembangkan produktivitas pada sektor peternakan, Minggu (02/06/24) menggelar Kontes kambing dan domba Piala Bupati Magetan 2024. Berlangsung di Taman Ria Lanud Iswahjudi, Maospati.
Sejak dibuka pukul 09.00 pagi, sebanyak 200 peternak kambing dan domba yang berasal dari 5 Kabupaten/Kota se-Karesidenan AE (Karesidenan Madiun) sudah memadati area kontes.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya PJ Bupati Magetan Hergunadi, didampingi PJ Sekda, serta Stakeholder terkait.
Dijelaskan Kepala Disnakkan Magetan, Nur Hayani, digelar nya Kontes kambing dan domba tersebut sebagai ajang edukasi baik itu bagi peternak maupun masyarakat. Ia mengaku sampai dengan saat ini komoditas ternak kambing dan domba di Magetan berada di posisi 5 se-Provinsi Jawa Timur.
“Alhamdulillah, pertama kali tahun ini bisa digelar. Melihat potensi yang ada, harapan kami ke depannya agar bisa ditingkatkan ke skala nasional,” jelasnya.
Menurutnya, dari tahun ke tahun trend peternakan kambing dan domba khususnya di Kabupaten Magetan terus mengalami peningkatan.
“Kami berharap dari kontes ini bisa dijadikan edukasi kepada masyarakat tentang perkembangan kambing di Magetan saat ini seperti apa, jadi tidak hanya para peternak maupun pelaku usaha saja akan tetapi juga ke seluruh elemen masyarakat,” imbuh Nur Hayani.
Sementara itu, Ketua Panitia kegiatan tersebut, Andika Saputra Utama menyebutkan, event tersebut merupakan perdana atau pertama kali digelar di Magetan dengan skala Piala Bupati Magetan.
Menurutnya, dalam kontes tersebut ada 11 kelas yang di lombakan, terlebih ia mengaku optimis bisa mencapai target dengan 200 peserta.
“Untuk kelas yang di lombakan ada 11 kelas yakni 6 kelas seni dan 5 kelas bobot, dengan waktu pelaksanaan dimulai sejak pukul 9 pagi sampai 9 malam nanti, serta diikuti para peserta dari Plat AE (Karesidenan Madiun) meliputi 5 Kabupaten,” kata Andika Saputra. (Mas)