Wartainspirasi.com, Lahat — Setelah menjalani perawatan itensif Jum’at malam di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Lahat, Bung Nata Biro Hiri (51) warga desa Pagar Negara kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, dirujuk ke Rumah Sakit Palembang.
Pria yang akrab disapa Bung Nata ini, diduga menjadi korban pembacokan oleh warga yang tidak bertanggung jawab, sehingga, korban mengalami luka cukup serius diduga hampir sekujur tubuh. Sehingga, membuat korban harus dirujuk ke Rumah Sakit Palembang, pada Sabtu (20/01/2024) sekira pukul 14.25 WIB.
Mendengar peristiwa tragis yang menimpa Ketua DPC LSM Bakkin Lahat ini, membuat keluarga, kerabat, sahabat, terutama kalangan aktivis berbondong-bondong mendatangi RSUD Lahat guna melihat kondisi dan mendoakan Bung Nata agar cepat sembuh.
Informasi yang berhasil dikumpulkan dilapangan menyebutkan, berawal korban sedang bermain gab ditempat hajatan, lalu, datang tiba-tiba orang tidak dikenal dan langsung membacok korban dengan senjata tajam (Sajam). Tak pelak, akibat hantaman Sajam tersebut, membuat korban tak bisa melakukan perlawanan.
Peristiwa pembacokan yang dilakukan oleh warga diduga masih kerabat kepala desa (Kades) ini, akibat pencalonan kepala desa Pagar Negara.
Terpantau saat korban masih menjalani perawatan diruang ACU Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lahat, Kanit Reskrim Polsekta Lahat IPDA Zulkarnain SH, bersama Team Polsekta Lahat masih terus menggali berbagai informasi, guna mengungkap serta menangkap tersangka pembacokan terhadap korban Nata Biro Hiri.
“Semoga korban dapat segera sembuh akibat dari luka yang dideritanya. Kami juga berharap kepada pihak Penegak Hukum dapat segera mengungkap dan menangkap tersangkanya. Karena, akibat sabetan Sajam membuat korban banyak kehilangan darah dan harus dirujuk ke Rumah Sakit Palembang,” ungkap salah satu aktifis Kabupaten Lahat, saat dibincangi di RSUD Lahat. (Din)