Wartainspirasi.com, Benteng – Diiringi cuaca mendung, ribuan simpatisan pendukung Paslon nomor urut 3, Sri Budiman – Septi Peryadi, memadati lapangan dan tenda yang disiapkan untuk menyambut kedatangan Paslon nomor urut 3.
Acara ini merupakan bagian dari konsolidasi dan kampanye akbar yang digelar di halaman terbuka Desa Harapan, Kecamatan Pondok Kelapa, pada Rabu, 20 November 2024.
Antusiasme pendukung Paslon nomor urut 3, Sri Budiman – Septi Peryadi, terlihat jelas dalam momentum yang telah lama ditunggu ini.
Pendukung Sri Budiman – Septi Peryadi memadati lapangan meski cuaca mendung, mengiringi semangat pengunjung dengan yel-yel kemenangan.
Acara tersebut dihadiri oleh simpatisan, tim pemenangan, serta partai politik pengusung SBSP. Drs. H. Sarman Bastari, M.Si., ketua tim pemenangan, dalam orasinya mengetuk hati masyarakat Bengkulu Tengah.
“Jangan sia-siakan kesempatan ini, mari kita bersama-sama menyampaikan hak pilih untuk nomor urut 3, Sri Budiman – Septi Peryadi. Mereka adalah satu-satunya putra daerah yang harus kita dukung sepenuhnya. Amanah ini akan mengukir sejarah putra daerah menduduki kursi nomor 1 bupati dan wakil bupati Bengkulu Tengah,” harapnya.
Di tempat yang sama, Warnain, tim kemenangan, dalam orasinya mengajak semua pihak simpatisan berpikir positif dalam menentukan sikap.
“Pentingnya prinsip dalam menentukan hak pilih, pihak lain akan melakukan hal yang sama, namun kita jangan terpengaruh dengan isu dan janji politik yang tidak jelas,” tambahnya.
Warnain juga mengajak masyarakat berpikir positif dalam menentukan pilihan untuk Paslon nomor urut 3, mengingat Sri Budiman – Septi Peryadi merupakan putra daerah Bengkulu Tengah.
Ia pun optimis akan mendulang suara 65 persen untuk Paslon nomor urut 3.
Sri Budiman – Septi Peryadi, dalam sambutannya, menegaskan kepada tim pemenangan, simpatisan, dan partai politik pengusung untuk menentukan sikap dan prinsip menuju kemenangan.
Ia juga menekankan pentingnya fungsi pengawasan dalam Pilkada tanggal 27 November 2024.
“Diharapkan semua pihak berperan aktif mencapai Pilkada yang adil dan transparan,” kata Sri Budiman. (Mus)