Realisasi Dana Desa 2024, Desa Sunda Kelapa Melakukan Titik Nol Rabat Beton

Wartainspirasi.com, Benteng – Desa Sunda Kelapa melaksanakan kegiatan titik nol pembangunan tahun anggaran 2024, ini merupakan bagian transparansi dalam pengelolaan Dana Desa (DD) berupa pembangunan fisik berupa rabat beton, Kamis (25/04/2024).

Dihadiri oleh, Kepala Desa, BPD, Camat Pondok Kelapa, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Tokoh Masyarakat, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa. Pada sambutannya Kepala Desa Sunda Kelapa, Gunadi mengungkapkan, rabat beton yang akan dibangun merupakan sarana penting bagi masyarakat.

” agar kegiatan ini dilaksanakan sebaik dan semaksimal mungkin sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan bertahan lama,” ungkap Kades.

Ditambahkannya, peran serta dari masyarakat dan BPD sangat dibutuhkan baik dari segi pelaksanaan bahkan pengawasan sekalipun, sehingga apa yang telah direncanakan dapat berjalan sesuai harapan kita bersama,” harapnya.

Camat Pondok Kelapa, Lismawati. S.IP menyarankan, betapa sangat pentingnya kekompakan dan kerja sama dalam membangun Desa sehingga tercapai tata kelola Dana Desa yang baik dan transparan.

” Bangunan ini akan segera dimulai, bagi masyarakat yang ingin ikut berpartisipasi bekerja dan mari sama-sama mengawasi proses pembangunan ini,” ungkapnya. (Ms)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *