Hadiri Talk Show Geng-Z Airbus x Bintang 88, A. Ina-Abustan Tegaskan 3 Poin Perubahan

Wartainspirasi.com, Barru – Deklarasi Relawan Melenial Geng-Z AIRBUS x Bintang 88 yang mempertegas dukungannya ke Paslon Bupati/Wakil Bupati Barru, A. Ina Kartika Sari, SH. M. Si – Dr. Ir. Abustan, M. Si berlangsung meriah di Pusat Kuliner Galapuang jalan Sultan Hasanuddin Barru, Sabtu 14/9/2024 malam.

Acara yang dikemas dengan Talk Show ini dihadiri paslon Bupati /Wakil Bupati Barru A. INA- Abustan, para Aggota DPRD dari Partai Pengusung,Ketua TIM Pemenangan, Andi Anwar Aksa. Owner UBM H. Karim, Ketua Pemuda Pancasila Sulsel, Diza Rasyid Ali. Selain itu hadir para tokoh masyarakat dan komunitas relawan pendukung pasangan dengan tagline INIMI Barru 2024.

Ketua Relawan Airbus x Bintang 88, Reza Abu Bakar menegaskan dukungannya untuk memenangkan Andi Ina dan Abustan di Pilkada Barru.

“Mari kita bersama-sama untuk memenangkan INIMI. Karna inilah pasangan calon Bupati Barru/Wakil Bupati yang paling kompeten untuk Barru yang lebih baik kedepannya,” ujarnya.

“Relawan Airbus dan Relawan Bintang 88 dan seluruh komunitas relawan lainnya wajib berjuang memenangkan pasangan Andi Ina-Abustan di Pilkada Barru 2024”, kata Reza.

Dengan suara lantang Komandan Geng-Z ini mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Barru untuk bersama-sama memenangkan INIMI sebagai Bupati dan Wakil Bupati Barru. Karna beliau sudah berpengalaman dan tidak diragukan lagi kapasitasnya untuk memimpin Barru.

Sementara Andi Ina Kartika Sari yang didampingi Abustan mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada relawan milenial Airbus dan Bintang 88 atas dukungannya untuk memenangkan pasangan Andi Ina-Abustan di Pilkada Barru 2024.

“Anak muda Kabupaten Barru luar biasa. Terima kasih atas persiapan teman-teman panitia, sehingga kegiatan ini dapat terselenggara dengan meriah, ini bukti nyata dengan dengab tulus”, ujarnya.

Andi Ina merespon harapan masyarakat Barru yang ikut disuarakan anak muda dengan menjajikan 3 hal yang tertuang dalam visi dan misinya sebagai calon Bupati Barru. Yang pertama yaitu Barru berkeadilan, yang kedua Barru maju berkelanjutan, dan yang ketiga Barru sejahtra lebih cepat.

“Inilah tiga hal yang kami janjikan dan akan kita buktikan perubahannya kedepan kelak jika kami terpilih menjadi Bupati Barru,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *