Polsek Maje Pasang Rambu-rambu di Jembatan Lintas Desa Tanjung Baru

BENGKULU, Berita, Daerah, Kaur1997 Dilihat

Kaur — Anggota Polsek Maje sekitar pukul 9.00 Wib melakukan pengecekan jalan yang ada di jembatan Desa Tanjung Baru Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, pengecekan ini untuk memastikan resiko yang bisa terjadi kecelakaan akibat aspal di lantai jembatan tersebut mengalami retak dan ambles.

Setelah di teliti dengan Cermat maka anggota Polsek Maje yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Maje, Iptu Ferdiyansyah. SH bersama Kanit Reskrim Iptu Wahyu. H.,SH, Ka jaga Polsek Maje Iptu Y.A Zega, S.Sos,
dan Bhabinkamtibmas Bripka. Zainal. A.

Melaksanakan pengecekan dan pemasangan rambu atau tanda dijembatan yang mengalami kerusakan tersebut maka pihaknya melakukan pemasangan rambu atau tanda-tanda menggunakan Ban dan Police Line, memasang rambu-rambu ini agar pengendara tidak melintasi jalan tersebut yang mengalami keretakan.

” Ya anggota Polsek Maje telah melakukan pemasangan rambu-rambu di jalan lintas provinsi tepatnya di jembatan Desa Tanjung Baru Kecamatan Maje, sebab ada lantai di jembatan tersebut retak dan rusak,” ujar Kapolsek Maje IPTU Ferdiansyah ,SH.

Di katakan juga bahwa dengan di pasangnya rambu-rambu tersebut supaya kendaraan tidak melintasi lantai jembatan yang rusak di khawatirkan lantai jembatan bisa ambles dan rusaknya semakin parah,” tambahnya

Atas kinerja Polsek Maje ini, warga sekitar mengucapkan terimakasih mengingat lantai jembatan tersebut sudah semakin parah rusaknya sementara belum ada tanda-tanda pihak Dinas melakukan perbaikan,” tandas Mursalin. (Mj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *