Pawai Akbar Sambut Bulan Suci Ramadhan di Kota Bintuhan

BENGKULU, Berita, Daerah, Kaur463 Dilihat

Wartainspirasi.com, Kaur – Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, segenap umat Muslim di Kabupaten Kaur merasa penuh rasa syukur.

Bulan Ramadhan, sebagai bulan yang penuh berkah dan ampunan, merupakan waktu yang sangat dinanti oleh umat Islam di seluruh dunia.

Dalam rangka mempersiapkan diri menyambut bulan penuh rahmat ini, umat Islam perlu melakukan persiapan diri yang matang agar ibadah puasa dan amalan lainnya dapat dilakukan dengan lebih khusyuk dan optimal.

Sebagai wujud syukur atas tibanya bulan Ramadhan, Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur, yang diwakili oleh Bupati dan Wakil Bupati Kaur beserta jajaran Kepala Kemenag Kaur, Kepala Dinas Pendidikan (Diknas) Kaur, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaur, Ketua Baznas Kaur, Ketua PDM Kaur, Ketua NU Kaur, Ketua IPHI Kaur, Ketua MUI Kaur, FKUB, DMI, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat, menggelar acara Pawai Akbar di pusat Kota Bintuhan, pada Rabu (26/2/2025).

Pawai Akbar ini diikuti oleh sekitar 1000 peserta yang terdiri dari siswa-siswi, instansi vertikal, pegawai Pemda Kaur, serta kalangan masyarakat umum.

Rute pawai dimulai dari depan Masjid Al-Kahfi dan dipandu oleh Kepala Kantor Agama Kaur, M. Soleh, M.Pd. Pawai mengelilingi beberapa titik utama di Kota Bintuhan, dengan didampingi oleh Asisten 1 Pemda Kaur, Drs. Sinarudin.

Sebelum pelepasan pawai, Kepala Kantor Agama Kaur, M. Soleh, M.Pd, menyampaikan bahwa acara Pawai Akbar ini merupakan ungkapan rasa syukur dan kegembiraan dari umat Islam di Kabupaten Kaur dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

“Semoga kita semua diberikan kemudahan dalam menjalankan ibadah puasa dan amalan lainnya, serta senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT,” ujar M. Soleh dengan penuh semangat.

Sementara itu, Asisten 1 Pemda Kaur, Drs. Sinarudin, yang mewakili Bupati dan Wakil Bupati Kaur, menyampaikan bahwa kegiatan Pawai Akbar ini sudah menjadi tradisi setiap tahun dalam menyambut Bulan Ramadhan.

“Selain pawai ini, Pemda juga telah menyiapkan berbagai kegiatan lainnya untuk menyambut dan mengisi bulan Ramadhan 1446 H. Kami berharap seluruh umat Islam dapat menjalankan ibadah puasa dengan penuh kekhusyukan dan optimal,” tambah Sinarudin.

Pawai Akbar ini tidak hanya menjadi simbol kegembiraan, tetapi juga sebagai wujud nyata dari persatuan dan kebersamaan umat Islam di Kabupaten Kaur dalam menyambut datangnya bulan yang penuh berkah.

Kegiatan ini juga memperlihatkan kepedulian dan peran aktif Pemda dalam memfasilitasi umat Islam untuk menjalankan ibadah dengan lancar dan penuh keberkahan. (Mj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *