Wartainspirasi.com – Sekitar pukul 14:00 beberapa anak-anak mandi di sungai sambil berloncat-loncat dari rakit di sekitar sungai, umumnya anak-anak biasa mandi sambil bermain rakit, namun naas seorang anak nama Rahma Aulia (12) masih duduk di bangku Kelas IV SD tenggelam disungai babat.
Akibat tenggelamnya korban ini diduga karena tak bisa berenang, sementara di sekitar tempat korban mandi Air nya cukup Dalam lebih kurang sekitar 4 meter, merasa korban ini tenggelam di dasar sungai maka salah satu anak bernama Adit melapor ke warga Desa.
Mendapat informasi dari Bernama Adit warga beramai-ramai menuju ke lokasi Yang di katakan Korban tenggelam dan lasung melakukan pencarian, tidak menuggu lama akhirnya warga menemukan Korban sudah dalam keadaan tak bernyawa dan lasung di bawa ke rumah orang tuanya,” ujar Babisa Desa Babat, Serda Lisman, Selasa (26/9/23).
Dikatakan juga bahawa Korban saat ini belum di semayamkan, mengingat orang tua korban Di Bengkulu dan sembari menunggu orang tua korban maka pihak keluarga korban akan memakamkan besok Rabu (27/09/23),tambah Babinsa.
Kepala Desa Babat, Sasmulyadi membenarkan, atas kejadian ini, dikatakan kades bahwa Anak Bernama Aulia ini tinggal bersama nenek nya di Desa Babat Kecamatan Tetap beberapa hari tiba sedang bermain ke tempat neneknya sedangkan orang tuanya tinggal di Bengkulu.
” Iya benar ada anak-anak masih kelas IV SD tenggelam di sungai babat hingga meninggal dunia informasi didapat dari warga, sekitar pukul 14.00 Wib ditemukan warga sekitar pukul 15.30 Wib.
Untuk korban belum disemayamkan masih menunggu orang tuanya dari Bengkulu, karena korban baru beberapa hari tinggal bersama neneknya di Desa Babat,” ujar Kades.
Kami Atas nama Pemerintah Desa ikut berduka yang sangat dalam atas musibah tersebut, dengan kejadian ini semoga anak-anak ingin mandi di sungai hendaknya waspada dan jangan mandi di sungai yang agak dalam apalagi ada yang tidak bisa berenang,” sampah Kades. (Mj)