http://Wartainspirasi.com, Magetan — Pendaftaran Calon Direktur Teknik (Dirtek) Perumdam Lawu Tirta Magetan dan Calon Komisaris (Dewan Pengawas) BPRS Magetan telah dibuka pada tanggal 12-15 Agustus kemarin. Kedua posisi tersebut sangat penting bagi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang ada di Kabupaten Magetan.
Kedua posisi tersebut bisa dikatakan ujung tombak atau roda pelayanan bagi masyarakat (Pelanggan) khususnya pada posisi Dirtek tersebut, serta menjadi peran penting penempatan investasi sarana dan prasarana alur jaringan air yang dituntut oleh masyarakat secara berkelanjutan sebagai upaya memberikan pelayanan terbaik dalam penyediaan air.
Tak kalah penting, Posisi Komisaris (Dewan Pengawas) BPRS Magetan juga sangatlah berpengaruh bagi berjalannya suatu BUMD, Hal ini dikarenakan posisi tersebut mempunyai Tupoksi di Bidang Pengawasan, Pendorong, Pemberi masukan agar Perusahaan (BUMD) menjadi lebih Baik, Maju serta Transparan dan juga memberikan nilai tambah PAD ke Pemerintah Daerah yang semakin meningkat agar terciptanya Pembangunan yang semakin berkembang khususnya di Kabupaten Magetan.
Rekrutmen kedua posisi jabatan penting tersebut mendapat perhatian masyarakat Magetan, salah satunya yakni PPLAM (Perkumpulan Pelanggan Listrik dan Air Minum) Kabupaten Magetan.
Ketua PPLAM Kabupaten Magetan, Sunarto saat ditemui mengatakan, rekrutmen lowongan Direktur Teknik dan Komisaris (Dewan Pengawas) BPRS kali ini, ia sarankan harus lebih cermat dan hati-hati, ia mengaku pada rekrutmen Dirtek sebelumnya jangan sampai terulang lagi.
“Kami berpesan kepada Tim seleksi yang berkaitan dengan rekrutmen Dirtek Perumdam Lawu Tirta maupun Dewas BPRS Magetan agar lebih meningkatkan kecermatan dan melakukan pemantauan dalam pelaksanaannya secara maksimal dan terukur. Jangan sampai terulang seperti dulu bahkan ada yang kena masalah hukum, dan yang paling penting rekam jejak calon yang mendaftar harus jelas, mengingat dampak kedepannya nantinya dapat mencoreng nama baik BUMD itu sendiri,” kata Sunarto, saat ditemui media pada Minggu (13/08/23).
Menurutnya, PPLAM sendiri merupakan bagian dari elemen pelanggan, ia berharap pada rekrutmen posisi jabatan kali ini agar tidak dikecewakan lagi karena notabenenya para-para pelanggan inilah yang merasakan dampaknya secara langsung.
“Sekali lagi kami berharap proses rekrutmen ini harus terbuka dan transparan agar hasilnya lebih baik dan memuaskan serta sesuai harapan masyarakat Magetan,” tandasnya. (Mas)